Wednesday, August 26, 2009

Batu Gendong di desa Beji, Gunungkidul



Desa Beji, Kecamatan Ngawen, adalah salah satu desa wisata di Kabupaten Gunungkidul. Tidak ada salahnya untuk mengunjungi desa ini karena ada banyak obyek menarik.Salah satunya adalah bongkahan batu seukuran rumah yang banyak tersebar di desa itu.

Ada sekelompok batu besar yang berserakan di ladang yang masuk wilayah Dusun Duren, Desa Beji. Penduduk menamakannya sebagai Batu Gendong. Bila anda berwisata di Desa Beji maka penduduk akan bercerita tentang mitolgi keberadaan batu-batu besar itu.

Selain itu anda juga dapat menyaksikan hutan Wonosadi yang menjadi kebanggan desa wisata ini. Hutan ini sangat lebat, layaknya hutan hujan tropis. tajuknya sangat rapat sehingga sangat nyaman berada di dalamnya. Tak perlu takut kemalaman di sana sebab ada tiga home stay yang dapat dimanfaatkan. Murah, hitungannya satu kali makan untuk satu orang dikenai biaya sebesar Rp 10.000. (foto dan teks: bambang muryanto)

No comments: